Ilmu adalah Pengetahuan tetapi Pengetahuan belum tentu menjadi ilmu

Tuesday, 23 February 2016

Cara Menguatkan kulit wajah dan tips agar kulit wajah tampak segar berseri dengan bahan alami

No comments
Kecantikan adalah suatu anugrah bagi setiap kaum hawa, siapa yang tidak ingin terlihat cantik? .. setiap kaum hawa pasti ingin terlihat cantik dan mempesona dihadapan orang-orang terutama di hadapan seseorang yang dicintai dan disayanginya entah itu keluarga, suami, pacar atau teman..


Kecantikan itu relatif, dari berbagai pandang sudut orang-orang yang melihatnya, sebagian orang mempunyai cara pandang yang berbeda-beda untuk mendefinisikan apa itu kecantikan yang sesungguhnya. Oleh karena itu, mulai dari sekarang jagalah kesehatan Anda, karena kecantikan menurut sebagian orang berasal dari tubuh yang sehat.. Berikut ini cara memperkuat kulit wajah dan membuatnya segar berseri.. selamat mencoba, semoga sukses..

MENGUATKAN KULIT WAJAH
 
Bahan-bahan :
 
Satu genggam daun bayam
Susu murni
Perasan air jeruk sitrun (nipis)
 
Cara penggunaan :

Haluskan kurang lebih satu genggam daun bayam campurkan dengan air matang, susu murni, dan perasan jeruk sitrun. Kemudian oleskan pada kulit wajah dan leher secara merata, diamkan kurang lebih selama 30 menit kemudian cucilah dengan air hangat.

AGAR KULIT WAJAH TAMPAK SEGAR BERSERI

Bahan-bahan :
 
Daun sirih

Cara penggunaan :
 
Ambillah beberapa daun sirih kemudian layukan dengan air hangat, kemudian tempelkan daun sirih yang telah dilayukan tersebut pada wajah setiap pagi dan malam sebelum tidur, Jika dilakukan secara rutin niscaya kulit wajah akan tampak halus dan segar.


Sumber buku : ''Sejuta Cara Menjadi Canti, Menarik & Sehat Secara Alami'' oleh Sri Lestari .

No comments :

Post a Comment